DOSA BESAR DAN BAHAYANYA
Dosa Besar ( al- kaba'ir ), Segala Maksiat
yang mengandung ancaman siksa, baik berupa hukuman dunia maupun ancaman akhirat
berupa lafadz ancaman, kemarahan ataupun laknat terhadap pelakunya. ( Muhammmad
B. Ahmad Rosyid Ahman : 2001, hal 18). Bahwassanyya dosa besar adalah segala
sesuatu apabila kita kerjakan kita akan mendapat siksa allah didunia dan
ancaman dari Allah di akhirat berupa masuk neraka dengan siksa dan adzab yang
sangat amat pedih. Adapun contoh dari dosa besar adalah sebagai
berikut ini :
1. Syirik dan Menyekutukan Allah. Bahayanya yaitu :
·
Syirik akan menghancurkan segala
amalan. Banyak diantara kaum muslimin, karena jauhnya mereka dari ilmu dan
agama mereka, sehingga mereka melakukan perbuatan kesyirikan yang mereka anggap
sepele, bahkan memandangnya sebagai suatu perbuatan yang baik. Mereka tidak
sadar bahwa syirik dapat menghapuskan segala amalan mereka.
·
Syirik Akan
Membuat Pelakunya Semakin Jauh dari Allah. Para Pembaca yang budiman,
ketahuilah bahwa syirik akan membuat seseorang jauh dari Allah dengan
sejauh-jauhnya. Bacalah firman Allah -Ta’ala.
·
Syirik Adalah
Perbuatan Dosa yang Tidak Terampuni, Firman Allah Subhanahu wa Ta’ala : “Dan
(ingatlah)ketika Luqman berkata kepada anaknya diwaktu ia memberi pelajaran
kepadanya,”Hai anakku janganlah kamu menyekutukan Allah,sesungguhnya
menyukutukan (Allah)adalah benar-benar kezholiman yang besar” (QS. Luqman:13 ).
“Sesungguhnya Allah tidak akan mengampuni dosa syirik dan Dia mengampuni selain
dari dosa syirik itu bagi siapa yang dikehendakinya”. QS.An-Nisa : 48 & 116).
·
Diharamkan Surga
bagi Pelaku Kesyirikan.
“Sesungguhnya orang yang mempersekutukan Allah, maka pasti Allah akan
mengharamkan baginya surga dan tempat kembalinya ialah neraka tidalah ada bagi
orang-orang yang dholim itu seorang penolong pun”. (QS.Al-Maidah :72 ). Allah
telah mengharamkan surga bagi setiap pelaku syirik; Allah –Subhanahu- enggan
untuk menerima amalan seorang yang berbuat syirik; enggan menerima syafa’at
atau menerima do’a mereka di akhirat; enggan menerima ma’af mereka”.
2.
Meninggalkan Shalat, bahayanya yaitu :
1. Meninggalkan Shalat Merupakan Kekufuran, Allah subhanahu
wata’ala berfirman mengenai orang-orang Musyrikin, artinya, “Jika mereka
bertaubat, mendirikan shalat dan menunaikan zakat, maka (mereka itu) adalah
saudara-saudaramu seagama.” (at-Taubah:11)
2. Meninggalkan Shalat Merupakan Kemunafikan. Mengenai hal ini,
Allah subhanahu wata’ala berfirman, artinya: “Sesungguhnya orang-orang
munafik itu menipu Allah dan Allah akan membalas tipuan mereka. Dan apabila
mereka berdiri untuk shalat mereka berdiri dengan malas. Mereka bermaksud riya’
(dengan shalat) di hadapan manusia dan tidaklah mereka menyebut Allah melainkan
sedikit sekali.” (an-Nisa`:142)
3. Meninggalkan Shalat Menjadi Slogan Penghuni Neraka Saqar. Allah
subhanahu wata’ala berfirman, artinya: “Tahukah kamu apa (neraka) Saqar
itu? Saqar itu tidak meninggalkan dan tidak membiarkan. (Neraka Saqar) adalah
pembakar kulit manusia. Di atasnya ada sembilan belas (malaikat penjaga).” (Al-Muddatstsir:
27-30)
4. Meninggalkan Shalat Merupakan Sebab Seorang Hamba Dipecundangi
Syaithan. Dari Abu Ad-Darda’ radhiyallahu ‘anhu, “Rasulullah shallallahu
‘alaihi wasallam bersabda, “Tidaklah tiga orang yang berada di suatu
perkampungan ataupun di pedalaman, lalu tidak mendirikan shalat di antara
sesama mereka melainkan syaithan akan mempecundangi mereka. Karena itu,
hendaklah kalian bersama jama’ah sebab srigala hanya memakan kambing yang
sendirian.” (Hadits Hasan).
3.
Durhaka
Kepada Orangtua, bahayanya yaitu :
1. Dimurkai
oleh Allah Azza wa Jalla Dalam hadis Qudsi Allah swt berfirman:“Sesungguhnya yang pertama kali dicatat
oleh Allah di Lawhil mahfuzh adalah kalimat: ‘Aku adalah Allah, tiada Tuhan
kecuali Aku, barangsiapa yang diridhai oleh kedua orang tuanya, maka Aku meridhainya;
dan barangsiapa yang dimurkai oleh keduanya, maka Aku murka kepadanya” (Jâmi’us
Sa’adât, penghimpunkebahagiaan,2:263).
2.
Menghalangi doa
dan Menggelapi kehidupan, Imam Ja’far Ash-Shadiq (sa) berkata: “…Dosa
yang mempercepat kematian adalah memutuskan silaturrahmi, dosa yang menghalangi
doa dan menggelapi kehidupan adalah durhaka kepada kedua orang tua.” (Al-Kafi
2: 447).
3.
Celaka di dunia
dan akhirat, Imam Ja’far Ash-Shadiq (sa) berkata: “Durhaka
kepada kedua orang tua termasuk dosa besar karena Allah Azza wa Jalla
menjadikan, dalam firman-Nya, anak yang durhaka sebagai orang yang sombong dan
celaka: “Berbakti kepada ibuku serta Dia tidak menjadikanku orang yang sombong
dan celaka, (Surat Maryam: 32)” (Man lâ yahdhurul Faqîh 3: 563)
4.
Dilaknat
oleh Allah swt. Rasulullah saw bersabda kepada Ali bin Abi Thalib (sa): “Wahai
Ali, Allah melaknat kedua orang tua yang melahirkan anak yang durhaka kepada
mereka. Wahai Ali, Allah menetapkan akibat pada kedua orang tuanya karena
kedurhakaan anaknya sebagaimana akibat yang pasti menimpa pada anaknya karena
kedurhakaannya…” (Al-Faqîh 4: 371)
4.
Zina dan Mendekati Zina, bahayanya yaitu :
1. Bahwa perbuatan zina apabila sudah
menyebar dan di bolehkan maka akan mengakibatkan hilangnya nikah syar'i yang
tegak dengan syarat, tanggung jawab serta hak dan kewajiban di antara pasutri,
karena mereka mengganti dengan zina dan merasa sudah cukup sebagai ganti dari
menikah.
2.
Dengan berzina secara tidak langsung pelakunya sedang membatasi
jumlah keturunan umat manusia, yang berdampak habisnya anak dan keturunan
manusia. Karena seorang pezina, keduanya tidak pernah berniat di dalam
perbuatannya yang terkutuk tersebut untuk memperoleh anak keturunan, akan
tetapi yang mereka inginkan hanyalah untuk menyalurkan syahwatnya dan
bersenang-senang saja.
3.
Perbuatan zina akan menghadapkan lingkungan pada penyakit
kelamin yang akan menyebar dengan cepat.
4.
Perbuatan zina akan menyebabkan tali silaturahim menjadi
terputus serta hilangnya anak keturunan, demikian pula akan menjadikan hubungan
antara keluarga serta masyarakat menjadi cerai berai.
5. Dengan berzina akan menjadikan
seseorang pada akhlak yang buruk, terjatuh ke dalam lembah kenistaan, khianat,
dusta, pandir, menipu, serta mengantarkan jiwanya untuk selalu tunduk kepada
kekuasaan syahwatnya serta keinginan selalu berbuat zina, sampai kalau
sekiranya dirinya melihat ada seorang perempuan yang menawan, maka ia akan
berusaha dengan segala upayanya untuk bisa mendapatkan keelokan tubuhnya.
5.
Harta Haram dari Rezeki yang Haram, bahayanya yaitu :
1. Hati menjadi keras,
“Jika seorang
hamba melakukan dosa maka akan diberi titik hitam di hatinya.Jika ia bertobat
maka hatinya akan jadi bersih dari titik hitam itu.Tapi jika ia mengulanginya
lagi titik hitam itu akan bertambah hingga membesar dalam hatinya.Maka itulah
orang yang Allah sebutkan(dalam Al-Qur’an),sekali-kali
tidak(demikian),sebenarnya apa yang selalu mereka usahakan itu menutup hati
mereka”.(QS.Al –Muthaffifin:14)(HR.Tirmidzi).
2.
Ibadah tidak diterima
“Tidak diterima shalat tanpa bersuci dan tidak diterima
shadaqah dari hasil menipu.”(HR.muslim).
3.
Do’a tidak dikabulkan.
Rasulullah Shallallahu Alaihi Wa Sallam menerangkan
tentang orang yang mengadakan perjalanan panjang,kusut masai dan berdebu.Ia
menengadahkan kadua tangannya (berdo’a) ke langit (sambil mengatakan),Ya
Rabbi,Ya Rabbi sementara makanannya haram,minumannya haram,pakaiannya haram dan
diberi makan dari yang haram,bagaimana do’anya akan dikabulkan.”(HR.Muslim).
Daftar
Pustaka :
http://ukhtifr.blogspot.com/2012/12/bahaya-zina-dan-kerusakannya.html
Artikel ini bagus sekali dapat memberi pengetahuan tentang religius dan dapat menjadikan kita lebih mendekatkan diri pada Allah SWT
BalasHapusartikelnya menarik dan bagus untuk menambah wawasan baru. lanjutkan (y)
BalasHapusartikel yang bagus. bermanfaat sekali. terima kasih :)
BalasHapusartikel ini sangat menarik karena menjelaskan tentang dosa dan akibatnya, semoga kita lebih mawas diri dan mendekatkan diri pada Alloh SWT..
BalasHapusArtikel nya sudah menarik. Dapat menambah wawasan
BalasHapusisi blog ini sangat menaraik dan menambah wawasan bwt saya
BalasHapusartikelnya bagus banget ini,,,, dari artikel ini dapat menambah wawasan tentang keagamaan :)
BalasHapusmenurut sya postingan ini sangat bagus dan bermanfaat serta menambah informasi kita semua. ditunggu lagi ya postinggannya :D
BalasHapusartikel ini sangat menarik dan dapat menambah pengetahuan :)
BalasHapusartikelnya bagus dapat menambah wawasan pembaca, good job ya.. lanjutkan :)
BalasHapusartikel ini sudah bagus dapat menambah pengetahuan kita ,,sipp bgus :)
BalasHapussipp banget nih artikel,, bisa jadi pengingat diri,, makasih sis :)
BalasHapusWah.. artikel yang sangat menarik untuk dibaca tentang alam semesta untuk menambah pengetahuan kita. Terimakasih :)
BalasHapus